Dapatkan informasi waktu-waktu penting tahapan pelaksanaan skripsi
Form penambahan/perubahan mata kuliah semester reguler
Informasi lowongan FILKOM UB
Laboratorium Riset Ilmu Komputer Universitas Brawijaya didirikan Berdasarkan peraturan Rektor Universitas Brawijaya Nomor 20 tahun 2016 tentang susunan organisasi dan tata kerja di lingkungan universitas Brawijya. Sejak berdiri, laboratorium ini dikhususkan untuk menangani kegiatan penelitian baik mahasiswa maupun dosen di Fakultas ilmu Komputer.
Di dalam laboratorium Riset, terdapat 8 grup riset di bidang Ilmu komputer, diantaranya: Sistem Cerdas, Rekayasa Perangkat lunak, Computer Vision, Geoinformatika, Jaringan Berbasis Informasi, Media Game dan Mobile, Sistem Informasi, Serta Robotika dan Embedded System. Masing-masing grup riset dipimpin oleh seorang koordinator dan beranggotakan dosen dan mahasiswa yang sedang melakukan penelitian.
Kegiatan di laboratorium Riset berfokus pada kegiatan penelitian, mulai dari penentuan roadmap penelitian, teknis penelitian, hingga pada manajemen pengelolaan peralatan/sarana dan prasarana penelitian.