Program BRAWIJAYA JUARA: Ajang Pembinaan Peserta Lomba GEMASTIK XII – 2019

Program BRAWIJAYA JUARA: Ajang Pembinaan Peserta Lomba GEMASTIK XII – 2019

Universitas Brawijaya (UB) selalu memberikan support bagi mahasiswanya dalam meraih prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik. Kali ini UB bahkan mencetuskan Program Brawijaya Juara untuk memberikan pembinaan bagi mahasiswa UB dalam mempersiapkan diri dan kelompoknya menghadapi kompetisi di Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (GEMASTIK) XII – 2019. Program ini diawali dengan kegiatan “Workshop dan Sosialisasi Program Pembinaan Peserta Lomba GEMASTIK XII – 2019 Universitas Brawijaya” pada Selasa (17/9/2019). Dalam acara yang diselenggarakan di gedung G lantai 2 Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) hadir ratusan mahasiswa UB dari berbagai fakultas dan jurusan.

Tercatat sejumlah lebih dari 300 mahasiswa yang mendaftar untuk ikut serta dalam program ini. Mereka terbagi dalam kelompok yang masing-masing beranggotakan maksimum 3 (tiga) orang mahasiswa. Anggota dari setiap kelompok bisa berasal dari fakultas dan jurusan yang berbeda. Dalam acara tersebut terdapat dua sesi utama yaitu sesi penjelasan tentang GEMASTIK dan Program Brawijaya Juara, serta sesi coaching yang dibagi dalam kelompok besar sesuai dengan kategori yang ingin diikuti dalam GEMASTIK XII – 2019.

Sesi pertama disampaikan oleh Adam Hendra Brata, S.Kom., M.T., M.Sc. salah satu dosen FILKOM UB. Disampaikan bahwa GEMASTIK adalah program Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi. Tujuan program ini adalah untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa Indonesia,  sehingga mampu mengambil peran sebagai agen perubahan dalam memajukan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan pemanfaatannya, baik saat masih dalam masa studi maupun kelak sesudah lulus. Tema yang diangkat dalam GEMASTIK XII – 2019 adalah “Teknologi Informasi untuk Keunggulan Daya Saing Bangsa”. Terdapat 11 (sebelas) cabang kompetisi yang dilombakan meliputi pemrograman, keamanan siber, penambangan data, desain pengalaman pengguna, animasi, kota cerdas, karya tulis ilmiah TIK, pengembangan perangkat lunak, piranti cerdas sistem benam dan IoT, pengembangan aplikasi permainan dan pengembangan bisnis TIK. Tahap pendaftaran peserta GEMASTIK XII – 2019 sudah berakhir pada 5 September 2019 lalu dan kini telah memasuki masa penyisihan tahap 1. Untuk penyisihan tahap 2 baru akan dilaksanakan 5 Oktober 2019 mendatang dan pengumuman finalis pada 8 Oktober 2019. Final dan acara utama akan diselenggarakan 24 – 26 Oktober 2019 di Telkom University, Bandung.

Sesi kedua adalah coaching dengan pembagian kelompok beradasarkan cabang kompetisi yang diikuti. Setiap kelompok memiliki coach dengan keahlian yang sesuai. Coach kelompok cabang kompetisi pemrograman adalah Wibisono Sukmo Wardhono, S.T, M.T. Coach keamanan siber adalah Eko Sakti Pramukantoro, S.Kom., M.Kom. Coach penambangan data adalah Randy Cahya Wihandika, S.ST., M.Kom. Coach desain pengalaman pengguna adalah Dr. Eng.Herman Tolle, S.T, M.T. dan Retno Indah Rokhmawati, S.Pd., M.Pd. Coach animasi adalah Tri Afirianto, S.T, M.T. Coach kota cerdas adalah Ismiarta Aknuranda, S.T, M.Sc, Ph.D. Coach karya tulis ilmiah TIK adalah Yuita Arum Sari, S.Kom., M.Kom. Coach pengembangan perangkat lunak adalah Komang Candra Brata, S.Kom., M.T., M.Sc. Coach piranti cerdas, sistem benam & IoT adalah Rizal Maulana, S.T., M.T., M.Sc. Coach pengembangan aplikasi permainan adalah Muhammad Aminul Akbar , S.Kom., M.T. dan Coach pengembangan bisnis TIK adalah Lutfi Fanani, S.Kom., M.T., M.Sc. Dengan adanya program pendampingan ini harapannya para perwakilan UB di GEMASTIK XII – 2019 dapat memberikan upaya teroptimal dan membawa pulang hasil terbaik. [dna]